capil7_n“Untuk pelayanan publik yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, secara rutin akan saya kontrol,” ungkap Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid saat melakukan Inspeksi Mendadak (sidak) ke kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil), Kamis(1/9/2016).
Bupati juga menekankan kepada semua Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bertugas agar dalam melayani masyarakat untuk lebih memperhatikan kepuasan masyarakat. Sedangkan untuk Dukcapil sendiri, salah satu hasil evaluasi Pemda yaitu menyangkut masalah pelayanan dalam arti kenyamanan masyarakat dalam mengurus semua dokumen kependudukan.
Bupati mengakui sudah ada perbaikan dari sebelumnya namun masih belum sempurna, terutama dari sisi fasilitas. “Kedepannya nanti saya bercita-cita agar semua instansi instansi yang berhubungan langsung dengan masyarakat supaya layak, baik dari segi gedung maupun fasilitas. Kalau bisa seperti di Bank agar masyarakat yang mengurus dokumen kependudukan tidak merasa bosan,” jelasnya.
Terakhir Bupati berpesan kepada semua masyarakat Lombok Barat untuk menyadari pentingnya memiliki semua jenis dokumen kependudukan. (ardi/andy/humas)

capil