Kursus Kilat Gratis dan Bersertifikat dari LSP

Gerung Dishubkominfo – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI memberikan kesempatan kepada  angkatan kerja muda yang belum bekerja atau melanjutkan pendidikan untuk mengikuti Uji Kompetensi dan mendapatkan sertifikasi kompetensi dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) berlisensi untuk bidang :  Jaringan Komputer ,  Programer, Multimedia, Operator, Desain Grafis dan Technical Computer Support.

Demikian dikemukakan Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Lombok Barat Drs. Rasidi ketika memasang spanduk pengumuman tersebut di depan Kantor Dishubkominfo pagi ini (4/5).

Dijelaskan, program ini adalah program pengembangan SDM Kemenkominfo RI untuk membantu masyarakat meningkatkan daya saing dengan memberikan fasilitas untuk mengikuti Uji Kompetensi dan mendapatkan Sertifikasi guna menyongsong dan menghadapi tantangan persaingan Tenaga Kerja Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015 khususnya di Lombok Barat.

“Kegiatan ini akan dilaksanakan tanggal 19 hingga 21 Mei mendatang bekerjasama dengan Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Komunikasi dan Informatika Makassar” jelasnya.

Secara rinci dijelaskan Persyaratan Calon Peserta  adalah : Minimal lulusan SMK, D1, D2 dan D3 bidang TIK, Memiliki pengetahuan tentang bidang keahlian yang dipilih di atas, Usia saat ini maksimal 25 tahun, Belum bekerja (dibuktikan dengan surat pernyataan belu bekerja bermatrai 6.000), Mendaftar untuk 1 (satu) bidang keahlian, Pendaftaran dilaksanakan secara online, paling lambat 7 hari sebelum jadwal pelaksanaan ujian sertifikasi di  http://skkni-bbppkimks.info atau secara manual melalui contak person  081803664064 an. Rasidibragi, Scaned Dokumen administrative berupa  Ijazah, Transkrip nilai, KTP dan pasphoto ukuran 3 x 4 dikompresi dalam format, rar, zip, diunggah bersamaan dengan formulir pendaftaran

Berkas fisik yang harus dibawa saat pelaksanaan ujian : Fotocopy ijazah SMK yang telah dilegalisir sebanyak 1 lembar, Fotocopy KTP sebanyak 1 lember, Pasphoto terbaru berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 2 lembar, dan  Surat pernyataan belum bekerja yang ditandatangani di atas materai 6.000

Dikatakan, Keterangan Lainnya : Kegiatan/sertifikasi ini tidak di pungut biaya (Gratis), Biaya transportasi pergi-pulang ditanggung oleh masing-masing peserta, Peserta harus mengikuti kegiatan di Mataram – Nusa Tenggara Barat tanggal 19 – 21 Mei 2015 di sebuah Hotel atau tempat tertentu yang akan diinfokan kemudian, Setiap peserta akan mendapat fasilitas akomodasi penginapan 2 malam dan komsumsi selama mengikuti kegiatan 3 hari, Pengumuman calon peserta yang dinyatakan lulus seleksi penyaringan oleh panitia disampaikan secara online melalui http://skkni-bbppkimks.info sekurangnya 5 hari sebelum hari pelaksanaan dan dapat dilihat dilokasi kegiatan, Keputusan Panitia Seleksi tidak dapat diganggu gugat.

“Bila ada hal-hal yang belum jelas dapat di tanyakan ke nomor kontak persen 081803664064” ungkapnya. (Ivan Rasidin).

www.lombokbaratkab.go.id
Powered by Diskominfotik Kabupaten Lombok Barat
Jl. Soekarno - Hatta, Giri Menang - Gerung, Telp (0370) 6183001 (Hunting), Fax. 6183006 Kode Pos 83363
Email : diskominfo@lombokbaratkab.go.id