Gerung, Lombokbaratkab.go.id-Muhammad Zaitun Ridwan, di kalangan qori dan qoriah bahkan masyarakat Lombok Barat dan NTB pada umumnya tidak asing lagi. Masih segar dalam ingatan bersama bahwa Qori dari golongan Cacat Netra (Canet) remaja saat itu nama Ustaz Ridwan sapaan akrabnya pernah melenggang pada MTQ 2006 di Kendari, Sulawesi Tenggara saat itu. Dengan kemampuannya melantunkan ayat-ayat suci Al-Quran, warga Pohdana, Kelurahan Gerung Utara ini mampu meraih juara pertama nasional MTQ yang ke 20 atau 8 tahun lalu yang pernah ia torehkan prestasi mengharumkan nama baik Lombok Barat dan NTB umumnya.

Kini pada MTQ ke 28 provinsi NTB tahun 2019, dimana Lombok Barat sebagai tuan rumah ayah dari dua orang anak ini diikutkan kembali dalam lomba serupa. Beruntung setelah melalui babak penyisihan M Zaitun Ridwan masuk finalis berkompetisi dari perwakilan kabupaten/kota se NTB.

“Aturan untuk itu membolehkan tiang (saya, red) untuk ikut kembali berlaga pada MTQ 2019 ini dalam katagori tilawah dewasa Canet,” ujar Ridwan ditemui media ini di sela-sela makan siang di Ponpes Zianul Hafizin, Aik Ampat, Kelurahan dasan Geres, Kecamatan Gerung, Selasa (8/10/2019).

Ustaz Ridwan dalam upaya meraih kesuksesannya itu melalui media ini, ia meminta doa restu seluruh masyarakat Lombok Barat agar bisa tampil maksimal pada MTQ 28 provinsi NTB ini. Ia menyadari dari seluruh kafilah 10 kabupaten/kota se NTB ini merupakan lawan tanding yang tak boleh diremehkan begitu saja.

“Kita tahu seluruh peserta dari kabupaten/kota juga akan berbuat maksimal demi mencapai yang terbaik. Saya rasa semua lawan berat, namun kita harus yakin dan tetap oftimis, agar apa yang ingin kita raih bersama untuk mengantarkan Lombok Barat sebagai yang terbaik bisa kita wujudkan bersama, tentu dengan kerja keras,” ujarnya.

Cita-cita Ridwan mengulang kembali sejarah keberuntungannya pada MTQ 20 di Kendari, ingin ditorehkannya kembali pada MTQ  28 mendatang tahun 2020 di Padang,  Sumatera Barat.  “Yang penting kita bisa lolos dan juara dulu di MTQ 28 provinsi NTB tahun ini,” kata Ridwan. (her)