Lingsar, Diskominfotik,
Wakil Bupati Lombok Barat Hj. Nurul Adha (UNA) meninjau pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXXI Tingkat Kabupaten Lombok Barat Tahun 2025 pada hari keempat kegiatan yang berlangsung di Arena Utama Lapangan Banteng, Kecamatan Lingsar, Rabu (12/11/2025).
Suasana di arena utama tampak semarak dan penuh antusiasme, dengan hadirnya ratusan masyarakat, pelajar, serta para kafilah yang menyambut hangat kedatangan Wabup UNA. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat syiar Islam, mempererat ukhuwah antar umat, serta menumbuhkan semangat generasi muda untuk mencintai dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup UNA mengapresiasi kepada seluruh panitia, dewan hakim, serta peserta yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan penyelenggaraan MTQ ke-XXXI di Kabupaten Lombok Barat. Ia menekankan bahwa kegiatan ini bukan hanya ajang lomba membaca Al-Qur’an, tetapi juga menjadi sarana untuk menumbuhkan generasi Qur’ani yang berakhlak mulia dan cinta terhadap nilai-nilai Islam.
“Semangat kebersamaan dan nilai-nilai keislaman seperti inilah yang perlu terus dijaga. MTQ bukan hanya kegiatan seremonial, tetapi bagian dari upaya membumikan Al-Qur’an di tengah masyarakat. Melalui MTQ ini, kita berharap lahir qori dan qoriah terbaik yang tidak hanya fasih membaca Al-Qur’an, tetapi juga mampu menjaga nama baik kabupaten Lombok Barat di ajang yang lebih tinggi nantinya,” ujar Wabup UNA.

Kehadiran Wabup disambut hangat oleh para peserta, dewan juri, serta siswa TK dan SD di sekitar lokasi kegiatan yang turut menampilkan atraksi seni Islami. Antusiasme masyarakat ini menjadi bukti kuat bahwa kegiatan MTQ masih mendapat tempat istimewa di hati masyarakat Lombok Barat.
Kegiatan peninjauan ini menjadi wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Lombok Barat dalam mendukung pembinaan generasi Qur’ani yang berakhlak mulia, serta bagian dari rangkaian evaluasi pelaksanaan MTQ yang digelar sejak tanggal 8 hingga 13 November 2025, dengan harapan dapat memberikan pengalaman terbaik bagi seluruh peserta dan menjadi ajang pembinaan generasi muda yang cinta Al-Qur’an.
(Diskominfotik)
Credits : (Juan/Zul)


Penulis