Kabupaten Lombok Barat

552 paket Proyek 2018 secara diresmikan Bupati Fauzan Khalid Secara Simbolis

Giri Menang, Senin 1 April 2019 – Sebanyak 552 paket secara simbolis diresmikan Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid. Secara rinci disebutkan ada 357 paket dengan jumlah anggaran Rp. 25 miliar pada bidang Pendidikan dan Pemuda Olahraga. Pada bidang Pekerjaan Umum ada 131 paket yang meliputi gedung pemerintahan, pembangunan dan rehab irigasi, peningkatan serta pemeliharaan jalan senilai Rp. 172 miliar sedangkan banyak anggaran untuk membiayai berbagai infrastruktur fisik tersebut berjumlah Rp. 229 miliar. Untuk bidang kesehatan sebanyak 51 paket dengan jumlah anggaran sebesar Rp. 19 miliar, sedangkan pada bidang Perindustrian dan Perdagangan terdiri 13 paket dengan jumlah anggaran sebesar Rp. 6 miliar.

Tahun 2018 menjadi tahun yang cukup berat bagi Pemkab Lombok Barat. Gempa bumi yang melanda Lombok berpengaruh besar pada keuangan pemda. Kerugian yang besar mengharuskan pemda melakukan berbagai rasionalisasi. Sektor pariwisata yang menjadi andalan PAD Lombok Barat hingga saat ini masih terus berjuang untuk bangkit setelah sebelumnya mati suri akibat gempa.

Terlepas dari hal tersebut, kemantapan jalan di Lombok Barat cukup baik. Namun bupati berharap agar pembangunan di seluruh bidang dapat lebih ditingkatkan lagi.

“Jika membicarakan perbandingan, di luar kota se-NTB, Lombok Barat yang paling tinggi persentase tingkat kemantapan jalannya,” terang bupati saat membuka acara Peresmian hasil Pembangunan Kabupaten Lombok Barat di Bencingah Agung Kantor Bupati, Senin (1/4).

Kegiatan yang juga merupakan salah satu Core Event peringatan HUT Lombok Barat ke-61 ini dirangkai dengan penandatangan kerjasama antara Pemkab Lombok Barat dengan Kanwil Kemenhumham NTB tentang fasilitasi peendampingan dan harmonisasi produk hukum daerah, kemudian MoU dengan Ombudsman NTB tentang pelayanan publik. Terakhir, MoU Pemkab Llombok Barat dengan Lembaga Kantor tingkat nasional Antara tentang media layanan informasi publik dan PKS yakni antara Dinas Kominfotik Lobar dengan Antara Digital Media tentang pengevaluasian layanan informasi publik. ( Humas dan Protokol Lombok Barat )