Bupati Kukuhkan Forum MKKS Lobar

Lalu Mustarip Sebagai Ketua Forum

Giri Menang: Membangun Lombok Barat (Lobar) dalam segala bidang tidak akan berhasil bila dilakukan secara perseorangan melainkan dibutuhkan kekompakan dan persatuan. Diperlukan kesatuan pikiran untuk mencapai Lobar Bangkit yang benar-benar Maju, Mandiri dan Bermartabat. Demikian juga dalam bidang pendidikan, pendidikan yang berkualitas merupakan cita-cita insan dunia pendidikan yang hanya akan terwujud bila ada kesatuan kata dan gerak. (lebih…)

Dari 087765034XXX

Bagaimana caranya menentukan NJOP tanah umum dan yang ada diperumahan?

Jawab :

  1. Cara menentukan NJOP tanah umum atau tanah yang tidak ada bangunannya adalah:Nilai jual tanah dikurangi NJOPTKP (Nilai Jual Objek Pajak Tidak Kena Pajak) dikalikan 0,3%.
  2. Untuk Bapak ketahui bahwa NJOPTKP Pajak Bumi dan Bangunan saat ini sebesar Rp. 5.000.000,- (Lima Juta Rupiah) sebelum pengalihan menjadi pajak daerah.
  3. Setelah Perda tentang Pajak Bumi dan Bangunan menjadi kewenangan daerah, maka mulai 1 januari 2013 NJOPTKP nya menjadi Rp. 10.000.000,- (sepuluh juta rupiah) sesuai amanat Undang-Undang No. 28 Tahun 2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah

Untuk perumahan cara perhitungannya adalah harga tanah +  bangunan + pagar perumahan + Taman semua menjadi obyek perhitungan untuk penetapan NJOP nya.

Terimakasih pengasuh sampaikan kepada para pembaca atas partisipasinya semoga penjelasan ini bermanfaat bagi kita semua

 

    Dari Pak Rochman Labuapi

    Selamat kepada pengasuh Rubrik Hukum, kami sangat senang adanya rubrik ini karena dapat menambah pengetahuan dan jadi forum/media konsultasi. Kami mau Tanya soal KTP Elektronik; kalau masa waktu KTP lama belum habis atau masih berlaku apakah juga harus urus KTP elektronik tersebut, kalau ngurus apakah KTP lama langsung dicabut?
    Dan kemana ngurusnya serta biayanya berapa? (Pak Rochman Labuapi).

    Jawab :

    Terimakasih atas partisipasi Pak Rachman Labuapi di Rubrik Hukum/Klinik Hukum semoga Bapak dalam keadaan sehat dan sukses selalu.

    E-KTP ini wajib diurus oleh setiap penduduk yang memenuhi syarat dan berhak mendapat KTP. kalau KTP lama masa berlaku belum berakhir maka KTPnya tetap berlaku sampai dengan terbitnya E-KTP, KTP lama dijadikan dasar untuk penerbitan E-KTP.
    adapun prosedur penerbitan E-KTP adalah sebagai berikut:

    1. Penduduk/masyarakat yang mendapat undangan pemanggilan untuk pembuatan E-KTP sesuai tanggal yang ditetapkan harus mendatangi kantor camat masing-masing dengan membawa undangan pemanggilan.
    2. Petugas dikantor kecamatan melakukan tindakan:
      – Pengambilan sidik jari;
      – Iris Mata;
      – Foto elektronik; dan
      – Tanda tangan elektronik.

    Untuk Bapak maklumi dan ketahui bahwa pengurusan kartu tanda penduduk elektronik (E-KTP) tidak dipungut biaya apapun. Terimakasih atas partisipasi Bapak mendukung program E-KTP.

    SMS dari 0857169*****

    Selamat siang bapak/ibu..Saya dari inspektorat kab. Bekasi jawa barat. Ingin menanyakan nomor telp inspektorat kab. Lombok barat atau yg bisa dihubungi lainnya.. Terima kasih bapak/ibu

    Jawaban : Nomer Telp. Kantor inspektorat : (0370) 681030, Informasi dari kantor Inspektorat bahwa Inspektorat bisa melayani tamu setelah bulan April 2012 dikarenakan mempersiapkan HUT Lombok Barat, RKPD dll. Terima Kasih

    NTB Raih Peringkat Nasional Pengguna KB, TNI-IBI Adakan Baksos

    Giri Menang: Keberhasilan Provinsi NTB tahun lalu meraih juara III nasional penggunaan alat kontrasepsi Keluarga Berencana (KB) merupakan keberhasilan dari kabupaten/kota yang ada di NTB dengan dukungan dari berbagai pihak termasuk jajaran Tentara Nasional Indonesia (TNI). Untuk itu, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) bekerjasama dengan  Dandim 1606 Lombok Barat (Lobar) mengadakan bakti sosial (Baksos) berupa pemasangan alat kontrasepsi gratis. Kegiatan yang berlangsungdi Puskesmas Kediri Rabu kemarin (21/3) diikuti oleh 2 orang anggota TNI yang mendapat pemasangan alat kontrasepsi mantap (Kontrap) pria atau yang dikenal dengan MOP. (lebih…)

    Bupati Zaini: Mari Cari Persamaan dan Jangan Cari Perbedaan

    Sumbang Rp 10 Juta untuk Sekber PHDI NTB

    “Kita tidak perlu mencari perbedaan karena kita memang berbeda. Marilah cari persamaan karena dengan persamaan itu kita bisa membangun.”

    Itulah salah satu kalimat yang disampaikan Bupati Lombok Barat (Lobar) H. Zaini Arony saat memberikan sambutan pada acara Melasti di Pantai Melase-Batu Layar, rabu (21/3). Acara Melasti ini sendiri merupakan salah satu rangkaian acara perayaan Nyepi yang dilaksanakan Umat Hindu di NTB. (lebih…)

    Dari Sarkiyah Bajur Labuapi

    Beberapa waktu yang lalu kami membaca koran bahwa PDAM Menang Mataram akan pisah dengan Mataram. Apa sebenarnya yang terjadi dan apa keputusannya sudah final ? Kapan pembayaran Rekening Air mulai On line seperti Listrik dan Telpon.

    (lebih…)

    Dari : Bpk ahmad Gerung

    Yth. Bapak Pengasuh Rubrik Hukum Lombok Barat. Mau tanya soal keberadaan BPD yang ada di desa. Apa Peran dan Fungsinya dari BPD ? Karena selama ini tidak kelihatan Perannya. dari Bpk ahmad Gerung (lebih…)

    UMROH BUPATI ZAINI ARONY

    UMROH BUPATI ZAINI ARONY REWARD BAGI WARGA DAN TOKOH LOBAR BERPRESTASI

    Bupati Lombok Barat (Lobar) Dr. H. Zaini Arony  saat ini tengah menunaikan ibadah umroh bersama puluhan anggota rombongan. Rombongan yang menyertai umrah Bupati ini bukan sembarangan orang, melainkan warga-warga dan tokoh Lombok Barat (Lobar) yang telah mengukir prestasi dan berjasa bagi pembangunan di Gumi Patut Patuh Patju ini. (lebih…)

    1 233 234 235 236 237 240