Kabupaten Lombok Barat

BUPATI LOMBOK BARAT H.FAUZAN KHALID PIMPIN RAPAT KOORDINASI PENANGANAN BENCANA BANJIR

Giri Menang, Diskominfotik; Rapat Koordinasi Penanganan Bencana Banjir di Desa Labuan Tereng Kecamatan Lembar di gelar di Ruang Rapat Jayengrana Kantor Bupati Lombok Barat yang dipimpin oleh Kepala Pelaksana BPBD Lombok Barat. Rapat Koordinasi ini dihadiri oleh Bupati Lombok Barat, Wakil Bupati Lombok Barat, Wakapolres Lobar, Dandim 1606 Lombok Barat, Sekda Lombok Barat, Asisten 1, Para pimpinan OPD terkait seperti Kadinsos Lobar, Kadis PUTR, Kadis Perkim, Kadis Ketahanan Pangan, Kadis Kominfotik, Camat Lembar, Kades Labuan Tereng dan para Kadusnya, pada hari Senin 22 Februari 2021,jam 14.00 sampai dengan selesai.
Rapat yang dipimpin oleh Kalak BPBD Mahnan ini berjalan dengan tertib dan lancar. Dimulai dari mendengarkan Kades Labuan Tereng Kecamatan Lembar bagaimana keadaan terkini dari warga masyarakat yang terdampak banjir di wilayahnya.
Pada kesempatan itu Kades Labuan Tereng menyampaikan beberapa hal yaitu “ucapan terima kasih dan Apresiasi yang tinggi terhadap Pemerintah Daerah yang telah dengan cepat merespon apa yang telah menimpa masyarakat kami yang terkena musibah banjir. Harapan kami agar warga yang terdampak segera mendapatkan bantuan terutama warga yang rumahnya rusak yang berjumlah sekitar 8 rumah. Bantuan yang lain berupa sembako sudah di salurkan oleh Pemda kepada kami.”
Selanjutnya BWS menyampaikan beberapa hal teknis terkait penanganan Banjir ini di antaranya panjang kali yang menjadi salah satu pemicu banjir ini sekitar 2,8 km. Dengan keadaan saat ini terdapat pendangkalan di banyak tempat dan terjadi juga penyempitan sungai yang berakibat pada tidak lancarnya arus sungai. Pada kesempatan yang sama Kepala Dinas Perkim Lobar H.Lalu Winengan menyampaikan bahwa,” Pemda telah siap untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir yang rumahnya rusak dengan syarat masyarakat yang mendapat bantuan juga harus ikut serta dalam proses pembangunannya dengan cara gotong royong sehingga proses perbaikan/pembangunan rumahnya berjalan dengan lancar. Diharapkan juga agar TNI dan Polri ikut berpartisipasi dalam pembangunan rumah untuk masyarakat yang terdampak ini.” Ungkapnya.
Sementara itu, Wakapolres Lombok Barat dan Dandim 1606 juga sudah menyampaikan kesiapan mereka untuk turut serta membantu
Pemda Lombok Barat dalam membangun kembali rumah-rumah masyarakat yang terdampak banjir.
Wakil Bupati Lombok Barat Hj.Sumiatun mengatakan.”Pemerintah Daerah saat ini sudah sangat cepat merespon setiap kejadian yang terjadi seperti bencana banjir yang menimpa Desa Labuan Tereng Kecamatan Lembar. Lebih dari sekitar 300 rumah yang terdampak kali ini dan 50 meter jalan longsor. Jadi di harapkan agar masyarakat juga turut serta dalam membantu warga yang terdampak banjir ini. Tidak boleh masyarakat hanya berpangku tangan saja namun juga harus ikut gotong royong membangun kembali rumah-rumah yang terdampak. Demikian juga dengan Aparat Desa, Dusun hingga Ketua RT harus bahu membahu membantu Pemda memulihkan keadaan.
Pada kesempatan itu Bupati Lombok Barat H.Fauzan Khalid memberikan arahan bahwa Pemda sudah melaksanakan Penanganan bencana banjir ini dengan maksimal namun tentu saja masih ada yang merasa belum puas, untuk itu diharapkan kepada semua OPD agar intens melakukan pertemuan-pertemuan guna mendapatkan solusi terbaik secara teknis maupun non teknis sehingga apa yang kita kerjakan mendapatkan hasil yang maksimal juga.(Diskominfotik,HLD)