Kabupaten Lombok Barat

BUPATI PRINTAHKAN PDAM SELESAIKAN KEBUTUHAN AIR MASYARAKAT

Giri Menang, Selasa 18 Juni 2019 – Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid meminta jajaran Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang Mataram segera menyelesaikan keluhan masyarakat akan kebutuhan air saat ini.

Salah satunya dengan terlibat aktif dan menjaga, memelihara dan meremajakan sumber mata air dengan meningkatkan koordinasi dan kerjasama dengan instansi terkait seperti Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas PUPR.

Hal itu disampaikan bupati saat menghadiri puncak perayaan HUT ke-39 perusahaan air minum itu.

“Alhamdulillah, Insya Allah bendungan Meninting akan dikerjakan tahun 2021. Selain untuk mengairi sawah, juga bisa digunakan PDAM. Mudah-mudahan keluhan pelanggan bisa diminimalisir,” kata Fauzan, Senin (17/6) di Ballroom Hotel Lombok Plaza.

Fauzan juga mengingatkan agar PDAM dapat mendukung progran nasional 100 0 100 (seratus kosong seratus), yakni 100% distribusi air bersih, 0 (nol) persen buang air besar dan 100 persen sanitasi.

Terakhir, sebagai pelayan masyarakat, Fauzan meminta agar PDAM dapat mengoptimalkan pelayanan dengan nengutamakan masyarakat.

“Semoga PDAM terus memberikan pelayanan terbaik untuk Lombok Barat dan Kota Mataram,” harapnya.

Sebelumnya, PDAM Giri Menang meraih lima kategori penghargaan dalam gelaran Top BUMD 2019 yang diselenggarakan oleh Majalah TopBussiness yang bekerja sama dengan Asia Bussiness Research Center beberapa waktu lalu. Lima kategori yang diberikan kepada BUMD milik Pemkab Lombok Barat dan Pemkot Mataram itu adalah TOP BUMD 2019 untuk Seluruh Kategori, TOP PDAM 2019 dengan pelanggan lebih dari seratus ribu, TOP CEO BUMD yang dianugerahkan kepada Direktur Utama H. Lalu Ahmad Zaini, dan 2 Penghargaan lainnya untuk Top Pembina BUMD 2019 yang diberikan kepada Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid dan Wali Kota Mataram H. Akhyar Abduh.

Dalam kesempatan itu, Zaini menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kota Mataram dan Lombok Barat yang terus bersinergi sehingga mendapatkan posisi terbaik 5 besar nasional.

“Kita satu-satunya di luar jawa yang pengelolaannya terbaik. Mudah mudahan kedepan akan lebih besar lagi,” ucap Ahmad Zaini.  https://www.facebook.com/humaslobar/photos/pcb.2093737857415217/2093737290748607/?type=3&theater