Pelantikan MWC NU, Sekda H. Ilham: NU Memiliki Tradisi Kuat Dalam Merekatkan Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Lembar. Diskominfotik. Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Barat H. Ilham, M. Pd mewakili Bupati Lombok Barat menghadiri kegiatan pelantikan bersama MWC NU Lembar dan Sekotong, LTMNU serta LPBHNU Lombok Barat. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Pelabuhan Gili Mas Lembar, Sabtu, 28 Januari 2023. Hadir dalam kegiatan ini Sekretaris Daerah Kab. Lombok Barat H. Ilham, Kapolres Lombok Barat AKBP Bagus Nyoman Gede Junaidi, Wakil Ketua PWNU NTB, Ketua PCNU Lobar DR Nazar Na’amy, Camat Lembar dan Sekotong, Kapolsek, Pengurus PCNU Lobar, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Dalam sambutannya Sekda Lombok Barat H. Ilham, M.Pd menyampaikan Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Barat menyampaikan selamat kepada pengurus PCNU yang telah berhasil menyelenggarakan pelantikan MWC NU Kecamatan. Kegiatan pelantikan ini bukan merupakan hal yang mudah namun membutuhkan energi dan koordinasi yang baik sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses seperti saat ini. Ia juga menyampaikan selamat kepada pengurus MWC NU Kecamatan Lembar dan Sekotong yang telah dilantik. Ia berharap agar para pengurus MWC NU dapat menjalankan tugas dengan baik dan lancar. “Selamat kepada pengurus MWC NU yang sudah dilantik semoga dapat menjalankan peran peran kemasyarakatan untuk merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa” ujarnya.

Sekda Lombok Barat H. Ilham juga mengatakan bahwa NU adalah organisasi besar yang memiliki nilai nilai yang kuat dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan. H. Ilham juga mengatakan bahwa NU memiliki tradisi yang kuat dalam menjaga persatuan dan kesatuan utamanya dalam moment perhelatan politik. Karenanya ia berharap pada moment atau tahun politik tahun 2024 kader NU dapat menjaga persatuan dan kesatuan serta suasana kondusif. “NU adalah organisasi besar dan kami berharap agar kader kader NU yang memiliki nilai persatuan dan kesatuan serta perekat bangsa dapat menjaga situasi kondusif sehingga perhelatan politik dapat berjalan dengan baik dan lancar” ujarnya.

Sementara itu Ketua PCNU Lombok Barat DR. H. Nazar Na’amy mengatakan bahwa NU harus menjadi perekat bangsa. Ia mengatakan bahwa hal ini menjadi nilai dan prinsip yang dibawa oleh kader NU selama ini. Ia juga mengatakan bahwa selama ini posisi NU berada di tengah, tidak ke kiri atau ke kanan. Hal ini terlihat bahwa selama ini kader NU tidak ada yg menjadi teroris atau bersifat radikal. “NU ini adalah perekat Bangsa. NU hadir menjadi penengah dari berbagai persoalan bangsa selama ini sehingga persatuan dan kesatuan bangsa tetap utuh dan kuat” ujarnya.

Ia mengatakan bahwa pelantikan yang dilakukan saat ini sangat luar biasa. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang paling sukses atau paling meriah yang dilakukan. Namun ia juga mengingatkan bahwa MWC NU Kecamatan Lembar dan sekotong memiliki tugas untuk membentuk pengurus ranting di masing masing desa. Hal ini penting dilakukan agar NU dapat hadir untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang ada di masyarakat. “Kita terus mendorong agar NU dekat dengan masyarakat untuk menyelesaikan berbagai masalah yang ada di masyarakat sehingga posisi NU sebagai perekat bangsa dapat dijalankan dengan baik” ujarnya.
(Diskominfotik/Rif)

www.lombokbaratkab.go.id
Powered by Diskominfotik Kabupaten Lombok Barat
Jl. Soekarno - Hatta, Giri Menang - Gerung, Telp (0370) 6183001 (Hunting), Fax. 6183006 Kode Pos 83363
Email : diskominfo@lombokbaratkab.go.id