Pelatihan Komunikasi Publik Dalam Mendukung Sentra Wisata Kabupaten Lombok Barat Angkatan II

Batulayar, Diskominfotik – Dalam rangka meningkatkan pengetahuan para pelaku UMK/IKM di Kabupaten Lombok Barat dalam mengembangkan strategi promosi, Pemda Lobar melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lombok Barat menggelar pelatihan komunikasi publik dalam mendukung Sentra Wisata angkatan II bertempat di Hotel Jayakarta, Senin, 3 Oktober 2022.

Hadir dalam acara tersebut Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid diwakili oleh Asisten ll Setda Lobar Rusditah S. Sos, sekaligus membuka pelatihan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lobar H. Muhur Zohri, Kepala Bidang industri logam mesin elektronik dan aneka (ILMEA) Sumaedy Radjiman.

Asisten II Setda Lobar Rusditah S.Sos saat membuka pelatihan mengatakan, acara ini dilaksanakan guna untuk meningkatkan sumber daya manusia salah satunya di dalam komunikasi publik di kegiatan kegiatan industri pariwisata di Kabupaten Lombok Barat untuk membangun Lombok Barat yang lebih baik. “Pariwisata merupakan keunggulan dari Kabupaten Lombok Barat” Tuturnya

Hal tersebut karena di berbagai penjuru wilayah Lombok Barat terdapat tempat yang cantik dan unik yang bisa di jadikan objek wisata seperti Pantai, Gunung, Tempat Ibadah sebagai wisata religi dan masih banyak lagi. Dengan demikian hal ini merupakan point penting yang harus dikembangkan dalam dunia berwisata.

Dikatakannya, dari 60 desa wisata, ada sekitar 24 desa diantaranya yang akan dibantu oleh Kementrian ESDM dimana akan memberikan 6000 unit bohlam lampu untuk desa-desa wisata di Lombok Barat. Tak hanya itu lanjutnya, rumah sakit dan puskesmas juga akan di bantu juga dalam meningkatkan fasilitas pelayanan terutama untuk penerangan. Diharapkan apa yang sudah disusun dan dirancang dapat terlaksana dengan tepat dan lancar.

Sementara itu, Kadis Perindag Lobar H. Muhur Zohri dalam laporannya menyampaikan pelatihan tersebut akan dilaksanakan selama 5 hari dari tanggal 3 sampai tanggal 7 yang diikuti oleh 30 peserta dan diharapkan dapat mengikuti pelatihan dari awal hingga selesai. “Diharapkan kepada 30 peserta agar selalu sehat dan dapat mengikut pelatihan ini sehingga apa yang menjadi target dari pelatihan ini dapat segera tercapai” Ujarnya

Ia juga berharap, melalui kegiatan ini
seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan dengan baik sehingga mampu menyampaikan apa yang telah di terima melalui pelatihan ini serta dapat melaksanakan dan meningkatkan kegiatan tersebut di wilayah masing masing demi peningkatan fasilitas dan kemampuan terutama para UMK/IKM yang berada di Lombok Barat bisa berkomunikasi dan mengetahui pasar dengan baik sehingga dapat menarik para wisatawan baik lokal maupun mancanegara dengan seni dan produk lokal milik kita. Pelatihan tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Lombok Barat kepada masyarakat untuk meningkatkan pembangunan Lombok Barat yang lebih maju.

(Diskominfotik/Juan)

www.lombokbaratkab.go.id
Powered by Diskominfotik Kabupaten Lombok Barat
Jl. Soekarno - Hatta, Giri Menang - Gerung, Telp (0370) 6183001 (Hunting), Fax. 6183006 Kode Pos 83363
Email : diskominfo@lombokbaratkab.go.id