PENYERAHAN SURAT KEPUTUSAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS) PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK BARAT TAHUN 2019.

Giri Menang, Diskominfotik- Penyerahan SK CPNS oleh Wakil Bupati Lombok Barat kepada 201 CPNS Kabupaten Lombok Barat yang berlangsung di Aula Bupati Kabupaten Lombok barat, Senin (28/12/2020).

Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kabupaten Lombok Barat Hj. Sumiatun, Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Barat Bapak Dr. H. Baehaqi, Kepala TASPEN Kota Mataram, Kepala BKD PSDM Bapak Suparlan, Pimpinan Bank NTB Syariah Cabang Gerung, Para OPD Lingkup Kabupaten Lombok Barat dan para peserta penerima SK CPNS.

Dalam jumlah 406 orang pelamar yang mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pada bulan September, sebanyak 201 yang dinyatakan lulus pada CPNS Kabupaten Lombok Barat, sedangkan dalam pengadaan CPNS Lombok Barat mendapat jatah 205 CPNS dengan berbagai formasi, dan dari 205 CPNS terdapat 4 posisi jabatan yang kosong yaitu empat formasi yang tidak terisi dua orang Dokter Gigi, satu orang tenaga Sanitarian, dan satu orang Penyuluh Pertanian seperti dikatakan oleh Ketua BKD PSDM Lombok Barat.

“Penyerahan SK ini adalah acara yang dinantikan oleh semua CPNS formasi pada tahun 2019 Kabupaten Lombok Barat dikarenakan situasi pandemi yang membuat semua tertunda termasuk di Lombok Barat dan Alhamdulillah adik-adik ini sudah memenuhi pemberkasan,” lanjutnya.

Di katakan oleh Bapak Suparlan kepada Wakil Bupati dan Sekda yang hadir, bahwa tahapan sosialisasi diikuti oleh 4261 peserta dengan jumlah peserta yang lulus administrasi sebanyak 3879 orang.

“Semua peserta yang lulus dalam seluruh seleksi yang ketat ini tidak ada intervensi dari pihak BKD,” tutupnya dalam akhir pemaparannya beliau berpesan agar semua CPNS bekerja sesuai dengan arahan, produktif dan professional.

Sementara itu, Wakil Bupati Lombok Barat Hj, Sumiatun dalam arahannya menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh CPNS Kabupaten Lombok Barat yang dalam kesempatan acara penyerahan SK CPNS beserta NIP (Nomor Induk Pegawai) CPNS yang telah dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia “selamat kepada semua CPNS yang lulus seleksi ketat yang bersaing dengan ribuan peserta lainnya, anda sudah merasakan betapa susahnya untuk lulus sebagai CPNS selanjutnya anda harus bersyukur dan tidak menyombongkan diri pada peserta lainnya yang kurang beruntung” ujar mantan ketua DPRD Lombok Barat tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Hj. Sumiatun berharap kepada seluruh CPNS Kabupaten Lombok Barat yang lulus dapat bekerja secara professional dalam bidang masing-masing dan menjadi pusat layanan terbaik bagi masyarakat.

Dan dalam nasehatnya Ia juga menyampaikan jika seluruh CPNS Lombok Barat yang berdomisili di luar Lombok akan merasakan bekerja seperti berjalan-jalan, khususnya Lombok Barat adalah salah satu destinasi wisata di Indonesia yang indah.

“Anda akan bekerja seperti liburan, karena Lombok Barat banyak tempat wisatanya terlebih lagi Lombok Barat adalah salah satu dari destinasi wisata andalan di Indonesia” tutupnya.

Setelah penyampaian nasihat dari Ibu Wakil Bupati, selanjutnya penyerahan secara simbolis Surat Keputusan (SK) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah kabupaten Lombok Barat Tahun 2019 oleh Wakil Bupati Hj. Sumiatun, Sekda Dr. H. Baehaqi, dan Kepala BKD PSDM Bapak Suparlan kepada dua orang perwakilan CPNS Kabupaten Lombok Barat.(Diskominfotik/dhio/pian/Angge).

www.lombokbaratkab.go.id
Powered by Diskominfotik Kabupaten Lombok Barat
Jl. Soekarno - Hatta, Giri Menang - Gerung, Telp (0370) 6183001 (Hunting), Fax. 6183006 Kode Pos 83363
Email : diskominfo@lombokbaratkab.go.id