Hal tersebut disampaikan Ketua Panwaslu Kabupaten Lombok Barat “Pendaftaran bagi calon Panwaslu Kecamatan yang dibuka sejak tanggal 10 sampai dengan 16 Januari 2013 serta pengembalian berkas di mulai 10 sampai dengan 17 Januari 2013. Dari 119 orang yang mengambil formulir yang mengembalikan hanya 94 orang. Dari jumlah tersebut 91 orang lulus administrasi, namun pada saat ujian tulis berlangsung 1 orang tidak datang. Adapun rincian calon peserta PANWAS Kecamatan di Kabuapten Lombok Barat adalah: Kec. Sekotong 4 orang, Kec. Lembar 11, Kec. Gerung 7 orang, Kec. Labuapi 18 orang, Kec. Kuripan 7 orang, Kec. Kediri 12 orang, Kec. Narmada 8 orang, Kec. Lingsar 7 Orang, Kec. Gunungsari 12 orang dan Kec. Batulayar 5 orang. Dari hasil seleksi ini nantinya akan menempati posisi sebagai PANWAS Kecamatan sebayak 30 orang atau masing-masing 3 orang perkecamatan untuk menempati posisi Ketua, Sekretaris dan anggota dimasing-masing Kecamatan.