DSC_2652Giri Menang – Konsep pengembangan ekonomi kreatif perlahan namun pasti kian menuai respon positif dari banyak kalangan. Tak terkecuali, pemerintah daerah yang marak berlomba memperkenalkan karakteristik atau identitas lokal sebagai suatu daya tarik yang kompetitif bagi komunitas wisatawan di tanah air. Bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten serta sejumlah Kementerian di Indonesia, PT. Aaliyah menyelenggarakan pameran “Senggigi Beach Fair” selama empat hari di Sengigi Square, dan dibuka secara langsung oleh Wakil Bupati H. Fauzan Khalid, S.Ag, M.Si yang didampingi Sekda Lobar Drs. H. Moh. Uzair dan Dirut PT. AAliyah, Januaryansah Basuki.

DSC_2676Januaryansah Basuki mengatakan sebagai penyelenggara pameran professional, PT. AAliyah menjadi fasilitas bagi para pelaku wisata serta pengrajin kesenian untuk memamerkan karyanya sehingga dapat lebih dikenal dan mampu mempromosikan karya seni dan daerahnya. Acara semacam ini sudah menjadi agenda tahunan Aaliyah di NTB, seperti tahun-tahun sebelumnya diselenggarakan bersamaan dengan event Festival Senggigi. Rencananya tahun 2015 akan ada 20 DSC_2735agenda nasional, yang mana Lombok untuk kesekian kalinya akan menjadi lokasi pertama diselenggarakan pameran semacam ini.

Wabup Fauzan Khalid, S.Ag, M.Si merespon positif terselenggaranya event ini, dan beliau berharap event ini akan dapat memajukan pariwisata, perindustrian, dan perdagangan khususnya di Lombok Barat, dan NTB pada umumnya. Seusai pembukaan “Senggigi Beach Fair” Wabup berkesempatan mengunjungi beberapa stand dari luar daerah NTB, diantaranya dari NTT, Sulawesi Selatan, Kabupaten Batu Bara Sumatera Utara, dan lain-lain.

DSC_2737

DSC_2641

DSC_2735