Rapim Pemkab Lobar Hadirkan Kapolda, Kajati dan Kepala BPK NTB

Rapim (4)Rapat Pimpinan (Rapim) lingkup Pemkab. Lombok Barat terlaksana, Kamis (21/8)-2014 bertempat di Aula Kantor Bupati Lombok Barat, Giri Menang, Gerung. Rapim dipimpin langsung Bupati Lombok Barat, Dr. H. Zaini Arony didampingi Wabup. Lobar, Fauzan Khalid, S.Ag, M.Si, Sekda Lobar, Drs. HM. Uzair, ketiga Asisten dan Kabag lingkup Setdakab. Lobar.

Demikian juga segenap Kepala SKPD dan 10 Camat se Lobar juga hadir. Yang beda dari Rapim sebelumnhya, Rapim kali ini juga dihadiri 119 Kepala Desa se-Lombok Barat dan 45 orang anggota DPRD Lobar yang baru saja dilantik. (lebih…)

Bupati Zaini Arony Terima Kunjungan Umat Budha

DSC_5351Giri Menang – Sebanyak tujuh orang perwakilan Umat Budha Lombok Barat (Lobar) berkunjung ke Kantor Bupati Lobar di Gerung Rabu (20/8). Kedatangan mereka diterima langsung Bupati Zaini Arony di Ruang Umar Maye Gedung Putih. Pimpinan rombongan, Nasir, di hadapan bupati menyampaikan bahwa tujuan kedatangan mereka dalam rangka bersilaturrahmi dengan bupati serta menyampaikan beberapa hal.
Pertama, mengenai Hari Raya Waisak di Lobar Bulan Mei yang lalu yang berlangsung dengan khidmat berkat dukungan dan jaminan dari Pemerintah Kabupaten Lobar di bawah kepemimpinan Bupati Zaini. (lebih…)

Ramah Tamah Paskibraka Lobar Bersama Bupati

DSC_5154Ramah tamah Bupati Lobar, Dr. H. Zaini Arony dengan limapuluhan orang, Paskibraka dilanmgsuingkan di Restourant Ujung Landasan (UL), Jl. By Pass BIL, Gerung, Lobar, Senin (18/8). Selain Bupati, kesempatan ini juga dihadiri sejumlah Sekda Lobar, HM. Uzair, Kepala SKPD, Kantor Badan, Camat se Lobar dan keseluruhan pelatih dan Pembina Paskibraka HUT RI ke 69 17 April 2014 yang hampi tiga bulanan lamanya melakukan persiapan pelaksanaan kegiatan. (lebih…)

Lombok Barat Berdonor

lobar berdonor (1)Giri Menang – Memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 69, Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kabupaten Lombok Barat (Lobar) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) mengadakan Lombok Barat Berdonor pada 19 Agustus di Bencingah Agung Kantor Pemkab Lobar. Acara ini di hadiri oleh Bupati Lobar DR H Zaini Arony, Wakil Bupati Lobar Fauzan Khalid beserta Kepala SKPD dan jajarannya serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD). (lebih…)

Events In Progress: Lombok Barat Berdonor Rangkaian HUT RI Ke-69

Lombok Barat Berdonor rangkaian Peringatan HUT RI Ke-69 Tahun 2014 diselenggarakan hari ini Selasa, 19 Agustus 2014 jam 08.00-15.00 wita di Bencingah Agung Kantor Bupati Lombok Barat. Kegiatan ini diinisiasi oleh IKAPTK Lombok Barat. Panitia menyediakan ratusan hadiah /door prize untuk institusi yang paling banyak menghadirkan relawan/pendonor. Mari berbagi untuk kehidupan.

DSC_0989 - Copy

Air Terjun Asin Dan Unik Di Tengah Pantai Nambung

Nambung (6)Yang namanya air terjun umumnya biasanya terdapat di daerah perbukitan atau daerah pegunungan dimana airyang jatuh terjun bebas dari beberapa meter ketinggiannya. Namun yang terdapat di Tanjung Jagok Pantai Nambung Dusun Pengantap Desa Buwun Mas Kecamatan Sekotong  Kabupaten Lombok Barat, sungguh kejadian yang langka. Bukan karena airnya terjun sebagaimana air terjun biasanya, namun karena lokasinya yang berada di kawasan pantai. Karena itu, lokasi ini menjadi daya tarik destinasi wisata baru yang telah menjadi pilihan tak kalah menarik untuk dikunjungi. (lebih…)

Rombongan Taruna AAL Berkunjung ke Lobar

Taruna 1Dalam rangka menjalankan kurikulum akademi, 70 orang taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) Surabaya angkatan 62, Rabu (13/8) kemarin melakukan kunjungan ke kabupaten Lombok Barat (Lobar). Dalam kurikulum tersebut, mereka diberi kesempatan untuk melaksanakan pelayaran praktek, berlayar menggunakan kapal, mengenal bagaimana kehidupan sebagai seorang taruna TNI AL. Dalam menjalankan praktek, ke 70 orang taruna ini berkesempatan mengunjungi kabupaten Lobar melalui Pelabuhan Lembar.
Pimpinan rombongan, Mayor Laut BI.Y.Hamel mengemukakan, diterimanya kunjungan taruna AAL oleh Pemkab Lobar merupakan satu kehormatan, karena bisa bersandar di dermaga Lembar dan berada di kabupaten Lombok Barat. “Maksud kedatangan kami adalah sebagai bentuk silaturahmi. Karena berada di Lombok Barat, tidak salah jika kami mengunjungi tuan rumah,” katanya. (lebih…)

Pesona Pantai Pengantap Sekotong

Pangtai Pengantap (2)Pasir putih yang menghampar luas di sepanjang Pantai Pengantap, Desa Buwun Mas, Sekotong, Lombok Barat, NTB setidaknya menjadi saksi bisu yang bisa bersuara dan memberi fakta otentik akan keindahan, eksotisme dan menggugah hati siapa saja utamanya yang gemar berpetualang destinasi wisata pantai. dihiasi digelombang air laut yang bergulung-gulung dan saling kejar-mengejar di pantai yang berjarak tidak kurang dari 50-an kilometer dari pusat ibukota Kabupaten Lombok Barat di Giri Menang, Gerung, akan terbayar akan keindahan pantai yang bersebelahan dengan keindahan pantai tetangganya yakni pantai Nambung yang sudah mulai terkenal melalui transformasi berbagai media. (lebih…)

Ekonomi Keluarga Meningkat, Warga Nambung Buwun Mas Budidayakan Rumput Laut

rumput laut, nambung (5)Petani rumput laut Dusun Nambung, Buwun Mas, Sekotong, Lombok Barat, NTB makin bergairah mengusahakan budidaya rumput laut yang hampir lima tahun lalu mereka memulai mengusahakannya. Kegairahan ini dipicu oleh semakin membaiknya pasaran rumput laut baik di tingkat local maupun untuk pasar ekspor.

Kecuali itu rumput laut, bagi masyarakat khususnya petani rumput laut di wilayah Nambung dan Buwun Mas secara umum yang sedari dulu dikenal sebagai produsen rumput laut berkualitas, juga kegairahan petani setempat terdongkrak oleh makin meningkatnya kepedulian pemerintah setempat melalui pemberdayaan masyarakat pesisir untuk lebih meningkatkan kesejahteraannya. (lebih…)

1 342 343 344 345 346 395