Kabupaten Lombok Barat

Wujudkan Lobar sigap, Pemkab Gelar Rapim II

Gerung, Diskominfotik. Pemerintah kabupaten Lombok Barat menggelar Rapat Pimpinan II di Ruang Jayengrana Kantor Bupati Lobar, Rabu 17 Juli 2024. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Penjabat Bupati Lobar H. Ilham didampingi oleh Pj Sekda Lobar H. Fauzan Husniadi ini dihadiri oleh Seluruh Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, camat dan Kepala Bagian Sekretariat Daerah Lombok Barat.

Dalam arahannya Pj. Bupati Lobar H. Ilham meminta semua pihak untuk terus bersinergi dan berkolaborasi dalam melaksanakan pembangunan. Hal ini sebagai upaya nyata dalam mewujudkan Lombok Barat Sigap. Ia juga meminta semua jajarannya dapat terus meningkatkan kinerja dalam realisasi anggaran belanja dan realisasi pendapatan daerah. Hal ini karena telah memasuki triwulan III. “Kami minta semua jajaran untuk terus berkerja keras dan tingkatkan sinergi untuk mewujudkan Lobar sigap dan untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera,”ujarnya.

Sementara itu Pj Sekda Lobar H.Fauzan Husniadi meminta jajarannya untuk fokus dalam menuntaskan berbagai program pembangunan yang telah ditargetkan. Ia meminta jajarannya untuk menuntaskan berbagai program nasional seperti pengendalian inflasi, penurunan angka stunting dan kemiskinan ekstrim. Hal tersebut merupakan fokus pemerintah pusat yang harus diatensi oleh pemerintah daerah. “Kita harus tetap bersinergi dan berkolaborasi menyelesikan ini semua sesuai dengan target nasional yang telah ditetapkan”ujarnya.

Dalam kesempatan ini juga Pj Sekda Lobar memaparkan berbagai langkah dan strategi yang telah dilakukan dalam pengendalian inflasi. Hal ini menjadi salah satu indikator dalam pengendalian inflasi di daerah agar tetap terkendali. Selain itu Pj. Sekda juga memaparkan tentang kondisi stunting dan kemiskinan ekstrim di Lobar. Ia meminta semua jajarannya menyelesikan ini dengan baik dan maksimal. Selain membahas tentang berbagai program yang menjadi fokus nasional, dalam rapim ini juga dibahas tentang realisasi pendapatan daerah. Sampai dengan tanggal 17 Juli 2024 realisasi pendaoatan daerah sebesar 51, 24 persen atau senilai 195.040.411.782 dari target sebesar 380.634.572.374. Rapim ini berjalan dengan lancar. (Diskominfotik/win/Zul/fiyan)