Diskusi Tangani Covid-19

TGH Fahmi MA Tim MUI Kabupaten Lombok Barat (kiri) bersama Kepala Sub Tugas Polres Lombok Barat AKBP Sopyan JA berdiskusi mengenai langkah selanjutnya dalam penanganan Covid-19 di Aula Kantor Camat Batulayar, Lombok Barat, Jum’at (8/5/2020).Diskominfotik/Yani/Rasidibragi

MENUNGGU BANTUAN JPS

Dua orang warga menunggu pembagian bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) di Halaman Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Remaja Desa Jati Sela Kecamatan Gunungsari, Jumat (1/5/2020). Pembagian bantuan akan dimulai setelah dilaunching oleh Bupati Lobok Barat H. Fauzan Khalid.  Bantuan yang akan diberikan berupa Gula 1 kg, Beras 15 kg, Minyak Goreng 1 liter, Telur 1 terai, Masker 1 buah. Penerima JPS di Desa Jatisela sebanyak 140 KK yang sudah di SK-kan Bupati Lombok Barat. Data tambahan sebanyak 72 sehingga berjumlah 212 KK. Di Lombok Barat sendiri tercatat 2.894 KK yang terdata menerima JPS tersebar di 10 Kecamatan. diskominfo/juan

Penerima BLT Dampak Covid-19 di Jati Sela

Seorang Warga riang gembira menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT)  di Kantor Desa Jati Sela Kecamatan Batulayar Lombok Barat, Jumat (1/5/2020).  Penerima bantuan adalah warga miskin karena terdampak Covid-19. Kebutuhan pokok yang diterima berupa Telur, Beras, Gula dan me Instan. Bantuan berasal dari Kementerian Sosial yang dikucurkan ke daerah-daerah mengatasi dampak ekonomi Covid-19.

18 Masjid di Kecamatan Gerung masih Laksanakan Jumatan

Tim Satgas Covid-19 Kecamatan Gerung aktif melakukan patroli terhadap masjid-masjid se Kecamatan Gerung. Dari tiga kelurahan dan 11 desa yang dipantau terdapat 18 masjid yang masih melaksanakan jumat’an.  Tim Satgas Covid-19 terus menghimbau agar masyarakat mentaati himbauan dari Pemerintah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Lombok Barat.  Bakesbangpol/Diskominfo

Sosialisasi Covid-19 di Pasar Duman

Mencegah penyebaran Covid-19, telah dilakukan sosialisasi di Pasar Duman Kecamatan Lingsar Lombok Barat, Kamis (30/4/2020). Sosialisasi dilakukan oleh Satgas dan Relawan Covid-19 Desa Sigerongan bekerjasama dengan Tim Kesehatan Puskesmas Sigerongan. Disamping menjelaskan tentang pencegahan virus corona juga bagi-bagi masker kepa pedagang. WAG Pemerintah Kecamatan Lingsar/Diskominfo.

Sosialisasi Penyebaran Covid-19 di Kecamatan Gerung

Mencegah penyebaran Covid-19, dilaksanakan Sosialisasi oleh Satgas Covid-19 Kecamatan Narmada bersama Majlis Ulama Indonesia, Forum Kerukunan Umat Beragama dan Komite Nasional Pemuda Indonesia Kabupaten Lombok Barat di Aula Kantor Camat Narmada, Kamis (30/4/2020).  Sosialisasi tersebut juga di hadiri oleh tokoh masyarakat antara lain TGH Dr. Udin MM, TGH. Tansir, LSC, pejabat dari Polres, Dinas Kesehatan, Danposramil, Dinas Perijinan Terpadu, Dinas PMD dan Dinas Damkar. Sementara Desa-desa yang hadir mewakili adalah Desa Sembung, Desa  Mekar Sari dan Desa Krama Jaya. Sumber Bakesbangpol Lobar/Diskominfo

Kades Lingsar bagi-bagi Masker

Kepala Desa Lingsar Juhaini memasangkan masker kepada warganya yang sedang keluar rumah bekerja di jalan Dusun Keeling Desa Lingsar Kecamatan Lingsar Lombok Barat, Kamis (30/4/2020). Bersama Relawan Covid-19 Desa Lingsar, Bhabinkamtibmas Lingsar dan Kepala Dusun Keling membagikan 50 masker kepada warganya yang keluar bekerja tidak memakai masker. Rencana akan membagikan masker sebanyak 400 buah kepada warganya di delapan Dusun yang ada di Desa Lingsar. Sumber WAG Pemerintah Kecamatan Lingsar/Diskominfo.

Baznas Lobar Serahkan Bantuan di Siregongan

Sejumlah orang menunjukkan amplop berisi uang di Kantor Desa Sigerongan Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat, Rabu (29/4/2020). Kegiatan itu merupakan penyaluran Infaq dan Sedekah dari Baznas Kabupaten Lombok Barat yang diberikan kepada 50  orang warga miskin di Desa Sigerongan Kecamatan Lingsar. Kepala Desa Sigerongan didampingi Kasi Pelayanan dan Bhabinkamtibmas menyerahkan sejumlah infaq dan sedekah tersebut. Sumber WAG Pemerintah Kecamatan Lingsar/Diskominfo

1 2 3 4