Haul 18 Ponpes Al-Muslimun NW kebon Kongok: Zaini Disebut Bapak Pembangunan Lobar, Diminta lanjutkan Ikhtiar Pembangunan

Hari Ulang Tahun (Haul) ke 18 Ponpes Al-Muslimun NW, Kebon Kongok, Desa Sukamakmur, Kecamatan Gerung, Lombok Barat diperingati Selasa, (2/7) yang dihadiri ribuan jamaah Ponpes asal Lombok Barat dan sebagian Lombok Utara ini. Kesemarakan Haul Ponpes Al-Muslimun kali ini justru lebih ramai disbanding pelaksanaan Haul serupa tahun sebelumnya. Apalagi Bupati Lombok Barat, DR. H. Zaini Arony secara langsung berkernan hadir.

Pimpinan Ponpes setempat TGH. Zubaidi Abdunnafiz mengaku bangga atas kehadiran sejumlah pejabat lingkup Pemkab. (lebih…)

Bupati Buka Festival Senggigi

Bupati Zaini saat memberikan sambutan pada pembukaan FS 2013

Even Festival Senggigi yang dibuka 1 Juli 2013 lalu berlangsung sangat meriah. Meski langit diliputi mendung dan sedikit gerimis, namun tak mengurangi kemeriahan even promosi wisata tahunan ini. Ribuan peserta yang berbaur dengan warga terlihat antusias mengikuti prosesi pembukaan yang diikuti 10 kabupaten dan 2 provinsi ini.

Sebelum acara pawai budaya, Bupati Lobar DR. H. Zaini Arony dalam sambutannya mengungkapkan, Festival Senggigi ini adalah ruang dan media interaksi budaya di mana berbagai khazanah seni Kabupaten Lombok Barat dari 10 kecamatan kita tampilkan karena masing-masing punya keunikan tersendiri. (lebih…)

Labuapi Juara Umum MTQ XXV Lobar

Gelaran Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXV tingkat kabupaten Lombok Barat ditutup Bupati Zaini Arony, belum lama ini. Dalam kegiatan yang berlangsung selama 5 hari di Kecamatan Labuapi itu,  tuan rumah berhasil keluar sebagai juara umum dengan menggondol sejumlah gelar juara dari berbagai cabang lomba. Selain meraih juara umum 1, Kecamatan Labuapi juga meraih juara 2 lomba pawai ta’aruf, di mana pada pawai taaruf ini Gerung menjadi juara 1 dan Lingsar menempati urutan 3.

Bupati Lombok Barat DR. H. Zaini Arony mengaku gembira dengan kesuksesan kegiatan ini. Bahkan menurutnya, (lebih…)

Belajar Pariwisata, 3 Daerah Kunjungi Lobar

Hanya ingin belajar langsung masalah proses perkembangan kepariwisataan di Lombok Barat (Lobar), Kamis pagi tadi, 3 daerah, masing-masing DPRD kabupaten Ciamis-Jabar, DPRD Barito Utara-Kalteng dan Pemkab. Sintang-kalbar melakukan kunjungan kerja (kungker) di kabupaten Lobar. Alasan ketiga daerah tersebut memilih Lobar sebagai sasaran kunker, karena daerah ini dinilai berhasil dalam pengembangan sektor pariwisata. Bahkan daerah yang dikenal dengan moto Patut Patuh Patju ini, 70 persen income daerah diperoleh dari sektor pariwisata. Kedatangan tamu kunker, diterima langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Lobar serta sejumlah kepala SKPD terkait di Aula Utama kantor bupati Lobar di Giri Menang-Gerung. (lebih…)

MTQ XXV Lobar Hasilkan Qori’ Berprestasi, LPTQ Diharapkan Berdayakan Ponpes

MTQ XXV Lobar

Hasilkan Qoriq Berprestasi, LPTQ Diharapkan Berdayakan Ponpes

Pembukaan MTQ ke XXV 2013 kabupaten Lombok Barat akhirnya terlaksana sukses di Lapangan Umum Labuapi, Sabtu malam (22/6). Didampingi anggota Muspida, Sekda Lobar, H..M. Uzair, Ketua LPTQ Lobar, TGH. M.S. Udin yang juga Asisten I Tata Pemerintahan dan Kesra, Bupati Lombok Barat DR. H. Zaini Arony, secara resmi membuka MTQ kali ini ditandai dengan penekanan tombol semburan kembang api seusai memberi arahannya. (lebih…)

HOTEL TERTINGGI DI NTB AKAN DIBANGUN DI KAWASAN SENGGIGI

Pasca disetujuinya rencana pembangunan Aston Senggigi oleh Bupati Lombok Barat pada ekspose yang dilakukan oleh Group PT. Sentul City Tbk., pada hari Jumat (14/6) yang lalu. Kawasan wisata Senggigi akan ditambahi bangunan baru. Menempati luas lahan 8.458 m2 dengan total luas bangunan 21.019 m2 dan ketinggian bangunan 35.4 meter, tampaknya Aston Senggigi akan menjadi bangunan tertinggi di provinsi NTB. Selain itu, bangunan yang nantinya akan memiliki 10 lantai dengan 411 kamar, dilengkapi dengan beberapa fasilitas mewah seperti kamar Presidential Suite sejumlah 8 buah dan Ball Room yang mampu menampung 1.000 orang.

(lebih…)

Bupati Lepas Duta Porponas dan Pertukaran Kebudayaan


Dua pondok pesantren (ponpes) di kabupaten Lombok Barat (Lobar), akan mewakili Lobar dalam ajang Pekan Olah Raga dan Seni Pondok Pesantren Nasional (Porponas). Kedua Ponpes itu masing-masing Nurul Hakim, kecamatan Kediri dan Azziziah kecamatan Gunungsari. Porponas yang akan digelar di Gorontalo-Sulawesi Utara itu, Senin kemarin dilepas bupati Lobar, DR. H. Zaini Arony di Ruang Rapat utama. Porponas akan berlangsung tanggal 22–30 Juni 2013. (lebih…)

Bupati Zaini Arony Ajak Main Keroyokan

Peletakan Batu Pertama Kantor Desa Lembar Selatan

Giri menang – `Ada-ada saja` nampaknya merupakan ucapan yang tepat untuk diletakkan di belakang kata `Bupati Zaini`, hingga menjadi `Bupati Zaini ada-ada saja`. Bagaimana tidak, dalam sehari bisa hingga 5 kali bupati berpidato atau memberi sambutan lepas tanpa teks, ada-ada saja istilah baru yang digunakan. Dan kali ini giliran kata `keroyok` yang tiba-tiba keluar dari bibir pria yang menjadi orang nomor satu dalam jajaran pimpinan Partai berlambang pohon beringin, Golkar, NTB ini.

Keroyok, sebagaimana diketahui, sering dimaknai negatif karena memang umumnya digunakan dalam kalimat yang bernada negatif. Kamus Besar Bahasa Indonesia saja mengartikan `keroyok` sebagai menyerang beramai-ramai (orang banyak) seperti `orang kampung serentak mengeroyok dan memukuli pencopet yang tertangkap basah itu`. (lebih…)

Ke Sekotong, Bupati Beri Bantuan 200 Ekor Sapi

Giri Menang – Jumat (31/5) kemarin, Bupati Lombok Barat (Lobar), Dr. H. Zaini Arony didampingi beberapa kepala SKPD menyerahkan 200 ekor sapi untuk empat kelompok tani ternak di Sekotong masing-masing 50 ekor. Sumber dari sapi yang diberikan yaitu dari salah satu BUMN PT Berdikari (Persero). Siti Marwah dari Direksi PT Berdikari menyampaikan bantuan yang diberikan hendaknya dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Bila itu bisa berkembang maka akan mendapat bantuan lebih banyak lagi. Dengan kata lain, bantuan kali ini diharapkannya bisa menjadi contoh positif bagi pengembangan sapi di Sekotong. (lebih…)

1 375 376 377 378 379 409